BNI Sabet Juara 1 Lomba Futsal ABKI 2020

Guna meningkatkan relasi antar Bank Kustodi seluruh Indonesia, Asosiasi Bank Kustodi Indonesia (ABKI) menyelenggarakan perlombaan Futsal pada tanggal 15 Februari 2020 di Cilandak Futsal.

Rahmatika Luthfiani S - Divisi INT

Gathering yang diadakan setiap tahun bertajuk ABKI Fun Futsal 2020 ini diikuti oleh 16 Bank Kustodi antara lain: BNI, Bank Mandiri, Bank Mandiri Syariah, Bank Panin, Maybank, Bank Permata, KSEI, Deutsche Bank, Citibank, Bank Bukopin, Bank Danamon, BRI, Bank DBS, Bank HSBC, Standard Chartered Bank, dan CIMB Niaga.

Divisi Internasional BNI Kelompok Custody & Trust bekerjasama dengan Divisi Operasional Kelompok CST dan OPT, berhasil meraih juara pertama pada tahun ini dan berhasil mengukuhkan sebagai juara bertahan berkat kemampuan mumpuni dari tim Futsal inti. Disusul oleh Bank Permata di posisi ke-2, Maybank di posisi ke-3, dan CIMB Niaga sebagai Top Scorer.

 “Terima kasih atas partisipasi dan antusias dari seluruh peserta dan panitia. Kami berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan menjadi sarana bagi Bank Kustodi di Indonesia untuk lebih akrab dan meningkatkan sportivitas,” ujar ketua panitia, Bapak Ricky Tanutama dari Deutsche Bank.

Organisasi yang terbentuk sejak 1990 dan saat ini diketuai oleh Ibu Roosmayani Sugihartati selaku Pemimpin Kelompok Layanan Trust BNI ini, merupakan jembatan bagi Bank Kustodi Indonesia kepada regulator, serta bertujuan meningkatkan mutu dan pengetahuan para anggotanya dalam penyelenggaraan layanan kustodian di Indonesia.